Masakannya Lezat, 2 Restoran Halal di Taipei ini Wajib Dikunjungi

Masakannya Lezat, 2 Restoran Halal di Taipei ini Wajib Dikunjungi

Salah satu kendala ketika mengunjungi negara berpenduduk muslim minoritas adalah sulitnya menemukan restoran yang menyediakan makanan halal. Namun bukan berarti kita akan kesulitan menemukan makanan halal. Buktinya, di Taipei ada beberapa restoran yang menyediakan makanan halal. Berikut dua diantaranya:


Ai Jia Beef Noodle

Kelezatan mie dari Ai Jia Beef Noodle ini terkenal seantero Taiwan. Restoran ini terpilih sebagai salah satu dari 10 kedai mie daging sapi terbaik di Taipei tahun 2007. Pemiliknya adalah seorang muslim Taiwan yang berusia lebih dari 85 tahun. 




Menu mie di restoran ini dibagi menjadi dua versi, yang pedas dan tidak pedas. Yang pedas terhidang lebih berminyak karena sudah dicampur dengan chilli oil. 




Cobalah salah satu menu yang paling populer dari restoran ini, yaitu sup daging sapi guo-qiao. Terbuat dari irisan tipis daging sapi yang direbus. 


Lokasi Ai Jia berada di Yanping S Road No. 23, Zhongzheng District, Taipei. 


Yunus Halal Restaurant

Pak Yunus yang seorang China Muslim, pemilik dari restoran halal ini akan menyambut dengan ramah para tamu yang datang ke restorannya. 




Berdiri pada tahun 2000, Yunus Halal Restaurant tadinya hanya menyajikan mie saja sebagai menu utama. Namun seiring berjalan waktu, restoran yang pernah dikunjungi KH. Ma'ruf Amin ini mulai menyajikan menu lainnya seperti ikan kukus, ayam goreng khas Yunnan dan daging sapi dicampur rebung. Ada juga menu Thailand seperti Tom Yum yang jadi favorit. 



Restoran ini lokasinya tidak jauh dari Taipei Municipal Stadium. Stasiun MRT terdekatnya adalah Nanjing East Road. 


Asri

Foto: taiwanhalal.com