Wisata Alam di Bogor: Kampung Tematik Mulyaharja

Wisata Alam di Bogor: Kampung Tematik Mulyaharja

Buat yang ingin berwisata alam dan menikmati pemandangan sawah dengan latar belakang gunung, bisa berkunjung ke Kampung Tematik Mulyaharja Bogor atau Agro Eduwisata Organik Mulyaharja. Ada apa saja di Kampung Tematik Mulyaharja Bogor? 



Pemandangan Cantik

Sawah yang menghijau (dan terkadang menguning) berpadu cantik dengan megahnya Gunung Gede dan Gunung Salak. Itulah yang akan kamu dapat saat berkunjung ke Kampung Tematik Mulyaharja Bogor. Datang saat pagi atau sore hari saat udara sejuk akan membuat kunjunganmu lebih menyenangkan. 


Belajar Bertani hingga Menangkap Ikan

Di Kampung Tematik Mulyaharja Bogor, kamu juga bisa merasakan serunya bertani dan bercocok tanam. Menanam padi juga membajak sawah. Kegiatan seru lainnya adalah menangkap ikan di kolam penuh lumpur. Dijamin seru dan tak terlupakan. 



Trekking di Jalur yang Disediakan

Trekking di jalur yang sudah disediakan di Kampung Tematik Mulyaharja Bogor juga menjadi salah satu kegiatan favorit. Berjalan bersama-sama sambil menikmati pemandangan alam. Tidak terasa, akan ada banyak kalori yang terbuang. 



Makan Nasi Liwet yang Nikmat

Kampung Tematik Mulyaharja Bogor juga menyediakan paket makanan. Menunya tentu saja menu yang dijamin nikmat, apalagi kalau bukan Nasi Liwet dengan lauk pauk Ayam Goreng, Ikan Asin, Sambal dan Lalap. Di udara pedesaan yang sejuk, tentu saja makannya akan tambah lahap.


Foto-foto Sampai Puas

Jalan-jalan ke Kampung Tematik Mulyaharja Bogor tidak lengkap tanpa berfoto. Spot foto yang paling favorit tentu saja spot di antara sawah dengan latar belakang gunung. Ada juga spot di depan tulisan Mulyaharja. Atau kamu bisa mencari spot lainnya saat berkunjung ke sini.


Alamat dan Harga Tiket

Kampung Tematik Mulyaharja berlokasi di RT 05/RW 01, Mulyaharja, Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat. Berkendara sekitar 45 menit dari Tugu Kujang Bogor ke arah Bogor Nirwana Residence, lalu terus menuju Kampung Tematik Mulyaharja. 


Dengan membayar Rp10.000,- per orang kamu sudah bisa masuk ke Kampung Tematik Mulyaharja. Bila ingin bertani kamu bisa membayar Rp50.000,- per orang dengan jumlah minimal 20 orang. 


Asri

Foto: Instagram @agroeduwisataorganikmulyaharja